WUJUDKAN PROSES PEMBELAJARAN YANG BERMUTU FAKULTAS SYARIAH LAKSANAKAN EVALUASI PEMBELAJARAN SEMESTER GENAP 2022/2023 DAN PERSIAPAN PEMBELAJARAN SEMESTER GANJIL 2023/2024

WUJUDKAN PROSES PEMBELAJARAN YANG BERMUTU FAKULTAS SYARIAH LAKSANAKAN EVALUASI PEMBELAJARAN SEMESTER GENAP 2022/2023 DAN PERSIAPAN PEMBELAJARAN SEMESTER GANJIL 2023/2024

Batusangkar - Fakultas Syariah laksanakan Evaluasi Pembelajaran Semester Genap 2022/2023 dan Persiapan Pembelajaran Semester Ganjil 2023/2024. Kegiatan ini dihadiri oleh Pimpinan, Dosen Tetap, Dosen Tidak Tetap, Dosen Luar Biasa dan Tenaga Kependidikan Fakultas Syariah. Leading sector pada kegiatan ini adalah Pusat Penjaminan Mutu Fakultas Syariah UIN Mahmud Yunus Batusangkar selaku perpanjangan tangan dari LPM Universitas untuk melaksanakan monitoring dan evaluasi sekaligus menyusun langkah strategis dalam meningkatkan mutu Tri Dharma Perguruan Tinggi di Fakultas. Kegiatan dilaksanakan di Ruang Pertemuan Gedung K Lantai 4 UIN Mahmud Yunus Batusangkar. Selasa, 22/08/2023

Kepala Pusat Penjaminan Mutu Fakultas Syariah Ibu Siska Elasta Putri, M.Si menyampaikan beberapa indikator yang menjadi bahan evaluasi pada kegiatan evaluasi pembelajaran ini, yaitu mencakup, animo/jumlah mahasiswa baru, kelulusan tepat waktu, prestasi mahasiswa, IPK mahasiswa, penelitian dosen, artikel dosen, PkM dosen, hasil monitoring dan evaluasi PBM serta hasil evaluasi dosen oleh mahasiswa (EDOM) pada semester Genap 2022/2023. Temuan dari monitoring dan evaluasi menjadi dasar untuk melakukan tindak lanjut oleh pimpinan problem solving.

Dalam kegiatan ini juga membahas persiapan proses pembelajaran semester Genap 2023/2024, beberapa hal yang disiapkan adalah yang terkait dengan RPS, sarana dan prasarana serta penunjang lainnya. Dalam sambutannya, Bapak Dr. Nofialdi, M.Ag selaku Wakil Dekan 1 Fakultas Syariah menyampaikan bahwa “Dengan dilaksanakan kegiatan evaluasi pembelajaran ini kita dapat meningkatkan kualitas dan mutu pembelajaran pada semester berikutnya. Hal-hal yang baik yang sudah dilakukan akan dipertahankan dan sesuatu yang belum maksimal kita laksanakan akan dibenahi untuk semester berikutnya”.

Pada kesempatan ini Dekan Fakultas Syariah Bapak Prof. Dr. H. Zainuddin, M.A juga memaparkan presentasi terkait dengan Evaluasi Pembelajaran Berdasarkan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN-DIKTI) di mana monitoring dan evaluasi pembelajaran yang dilakukan mengacu kepada Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SN-DIKTI).(Riska Prawita)


Editor : Hospi Burda



Pages

Created By IT Fakultas Syariah